PT. Agro Nusantara Jaya atau dikenal dengan Jungle Coffe, adalah perusahaan yang bergerak dalam penjualan green bean coffee yang berasal dari hutan di daerah Jawa Barat.
Desain logo Jungle Coffee bermula pada 3 akar konsep dasar; 1. Biji kopi, 2. Daun kopi & 3. Jungle. Lebih lanjut bahwa icon atau logo untuk perusahaan Jungle Coffee diharapkan memiliki prinsipi clean, compact dan fleksibel, sehingga logo Jungle Coffee tampil dalam wujud yang paling simple, professional dan elegan.
Dengan mengkombinasikan 3 konsep dasar sebagaimana yang telah dipaparkan, sambil menyesuaikan prinsip yang mendasari logo ini, maka wujud dari logo Jungle Coffee adalah sebagai mana yang telah kami tampilkan diatas.
Sebuah logo yang memanfaatkan ruang negatif dari bentuk biji kopi, kemudian mengkombinasikannya dengan daun kopi dan ilustrasi sebuah “jungle”, sehingga terbentuk sebuah objek lingkaran oval dan garis putih bercabang yang membelahnya. Terdapat sebuah tangkai dengan dua cabang atau tunas, setiap tunas berujung pada daun yang bercabang.
Secara kasat mata, logo Jungle Coffee yang sudah terbentuk ini menunjukkan sisi yang jelas, bahwa ini adalah sebuah biji kopi. Hal ini sesuai dengan apa yang sedang dilakukan dan ditawarkan oleh perusahaan, bahwa kami adalah sebuah perusahaan yang menjual green bean coffee.
Selain itu, terdapat pula sebuah tangkai dan tunas yang tampak pada bagian dalam logo, ilustrasi tersebut merupakan sebuah perwakilan singkat dari sebuah “Jungle”, sebagai sisi penting dari brand perusahaan. Sisi ini adalah bagian penting dan merupakan nilai khusus terkait dengan produk yang ditawarkan oleh perusahaan, bahwa kopi yang dijual merupakan kopi hasil panen dari hutan (jungle) di provinsi Jawa Barat.
Arti lain dari sebuah logo Jungle Coffee adalah bahwa (1) icon kopi yang secara garis besar tampak bermakna bahwa kami adalah perusahaan yang menjual biji kopi alami. (2) Sementara itu, sebuah ranting, dua tunas dan daun yang bercabang memiliki arti dari sebuah pertumbuhan dan berkembang, yang juga menjadi sebuah harapan dan cita-cita dari perusahaan kami. Untuk menjadi semakin sukses, meluas, membuka cabang dan terus berkembang.
Filosofi warna
Hijau: Mempunyai sifat keseimbangan dan selaras, harmoni atau segar, membangkitkan ketenangan dan tempat unuk mengumpulkan daya-daya baru. Warna ini juga identik dengan pertumbuhan dalam lingkungan dan juga sebuah kepuasan.
Coklat: warna yang mengesankan hangat, bumi, kenyamanan dan kekuatan.
Demikian hasil desain unik, profesional dan original yang dikerjakan oleh tim kreatif Jasalogounik.com. Desain ini adalah diantara desain logo profesional yang pernah dikerjakan oleh tim Jasalogounik.com. Bagi anda yang berminat dengan hasil karya seperti ini silahkan pesan sekarang!
Sebuah logo untuk perusahaan Jungle Coffee memang simpel, namun tetap tampak elegan dan profesional.
Inilah sebuah konsep desain logo yang bagus, fleksibel dan mudah diingat oleh setiap orang yang melihatnya. Kombinasi warna yang sesuai dan filosofi hebat yang terkandung di dalamnya, membuat kita tidak pernah bosan untuk terus mengamati logo Jungle Coffee ini.
Maju terus JasaLogoUnik! Rocommended banget deh…